Musim hujan telah tiba dan hal ini mendatangkan suasana gembira bagi banyak orang karena setelah sekian lama mengalami musim kemarau yang cukup panjang maka hari ini tanah kering dan susah air segera teratasi. Sebaliknya bagi sebagian orang merasa sedih dengan datangnya musim hujan ini, karena berbagai hal yang mungkin dialami seperti rumah kebocoran.
Apabila rumah Anda mengalami kebocoran, Anda tidak perlu sedih, panik ataupun kebingungan. Anda tinggal simak saja beberapa tips berikut ini, tentang bagaimana cara untuk mengatasi kebocoran di rumah saat musim hujan:
- Tidak perlu panik, santai saja karena panik justru akan menambah masalah.
- Hati-hati menggunakan handphone saat hujan derang mengguyur disertai petir, mungkin hendak menelepon keluarga atau tukang bangunan untuk membantu menyelesaikan masalah namun yang datang justru petir menyambar.
- Memakai ember atau baskom untuk menampung sementara air yang menetes dari atas.
- Jika kondisi rumah tidak memungkinkan misalnya mau roboh karena tertiup air kencang maka ada baiknya segera keluar rumah untuk mengungsi ke tempat tetangga atau mencari tempat berteduh yang aman.
- Plafond gypsum tidak tahan terhadap air hujan, jadi sebelum memilih untuk menggunakan jenis material ini maka perlu memastikan terlebih dahulu kondisi atap dalam keadaan bagus. dan apabila sudah terlanjur maka usakan tidak berada dibawah plafond gypsum yang sedang terkena kebocoran karena rawan roboh.
- Menunggu sampai hujan benar-benar reda sebelum memutuskan untuk memperbaiki genteng bocor untuk menghindari terpeleset.
- Jika menggunakan jenis genteng rumah yang sulit dicari kembarannya maka bisa mengantisipasinya dengan menyediakan cadangan material di rumah.
- Tidak ada salahnya memanfaatkan air hujan yang turun ke dalam ruangan untuk kebutuhan rumah tangga misalnya mencuci piring, hitung-hitung menghemat biaya tagihan PAM, apalagi pada daerah yang sumber airnya tidak lancar.
Solusinya semua sudah tahu, bahwa cara terbaik dalam menyelesaikan permasalahan genteng bocor saat musim hujan yatu memperbaiki bagian yang bocor atau pindah ke ruangan atau rumah yang tidak mengalami kebocoran.
Tips lainnya yang bermanfaat saat ada kebocoran di musim hujan bisa Anda baca di artikel berikut ini:
Sedia Payung Sebelum Hujan: Tips Membuat Dak Tahan Bocor - Klik Disini!
Sedia Payung Sebelum Hujan: Mengatasi dak beton retak - Klik Disini!
Rumah di musim hujan? - Klik Disini!
Bolehkah membangun rumah saat musim hujan? - Klik Disini!
Musim hujan tiba dan masalah pun muncul - Klik Disini!
Wow atap bocor? - Klik Disini!
Atap metal rumah Anda berlubang? Inilah tipsnya! - Klik Disini!
COMMENTS