Ayo maksimalkan ruangan di rumah Anda



Berikut beberapa tips untuk memaksimalkan ruangan Anda :

1. Dekorasi ulang kamar tidur Anda
Untuk memaksimalkan fungsi kamar tidur yang sempit agar terlihat lebih luas, ada baiknya Anda melakukan dekorasi ulang pada ruangan tersebut. hal yang pertama harus Anda lakukan adalah mengeluarkan segala macam benda dan furniture yang ada di kamar. Biarkan kamar Anda kosong terlebih dahulu agar Anda memiliki gambaran mengenai tampilan kamar baru Anda. Kemudian,siapkan barang-barang yang mungkin Anda butuhkan selama mendekorasi ulang, seperti cat dinding, rak, lemari, kantong plastik, dan tempat sampah.

2. Cat ulang dinding tembok dengan warna-warna cerah, natural, dan tidak gelap
Salah satu cara efektif untuk membuat ruang tidur menjadi lebih luas yakni dengan mengecat ulang dinding denagn warna-warna natural untuk memberi tampilan luas. Namun, bila Anda bosan dengan warna-warna natural, ada baiknya Anda menggunakan warna-warna cerah yang terlihat segar, seperti kuning atau biru muda. Warna-warna tersebut juga tak kalah baiknya dalam memberikan efek luas pada ruangan. Selain itu, warna tersebut dapat memberi kesan lebih terang dan tidak kusam. Penggunaan cat dengan warna cerah dan ringan membuat ruang terlihat lebih luas disertai dengan penataan furnitur yang baik dan tepat guna.

3. Manfaatkan kolong/ruang kosong dibawah tempat tidur
Ketika membeli tempat tidur yang baru, usahakan membeli tempat tidur yang terdapat rak atau lemari kecil dibagian bawah tempat tidur. Rak tersebut sangat fungsional dalam mengisi ruang kosong yang biasanya ada di bawah kasur. Selain itu, lemari penyimpanan itu bisa digunakan untuk menyimpan benda-benda koleksi seperti alat tulis, buku, aksesoris, dan sebagainya. Contoh pemanfaatan built in furnitur pada kamar anak yang memadukan area tidur, belajar dan ganti pakaian menjadi satu secara vertikal.

4. Gunakan rak/lemari penyimpanan horisontal
Lemari pada umumnya, baik itu lemari buku atau lemari baju, cenderung memiliki bentuk lemari yang memanjang vertikal. Untuk tipe ruang yang sempit seperti kamar tidur, keberadaan lemari yang cukup besar ini tentu akan menyita ruang yang cukup banyak. maka dari itu, sebaiknya ganti rak atau lemari vertikal Anda dengan rak penyimpanan yang memanjang secara horisontal. Lemari ini biasanya dipasang atau digantung menempel pada dinding. Cara ini cukup efektif untuk memanfaatkan dinding kamar dan memaksimalkan fungsi keruangan pada kamar tidur Anda.

5.Gunakan cermin besar
Hiasi kamar dengan cermin yang cukup besar yang diletakkan berlawanan dengan lampu di ruangan. Cermin bisa menambah efek luas ruang dengan pantulannya. Penggunaan cermin besar yang menimbulkan efek ruangan yang luas akibat pantulan ruang sekitar yang terlihat di cermin. Apakah kalian sudah memiliki gambaran apa saja yang harus di rubah pada ruangan anda agar bisa lebih luas dan nyaman?



COMMENTS

Name

Action,3,Animals,1,arsitek,12,Artist,2,Berita,17,Bisnis,2,Cat,9,Creativity,25,Curhat,1,Dekorasi,224,Distributor,1,Event,10,Eyes,2,Feng Shui,31,History,17,Hot Topics,176,Ide,33,Ideas,58,Imlek,16,Info,174,Infotech,3,Kaleng,1,Kreasi,31,Kuis,1,Kuliner,4,Label,1,Latest News,3,Mkt4U,12,Mudik,12,Penting,8,Polyurethane,1,Powder Coating,4,Produk,8,Produk Baru,4,Project,4,Promo,16,Quiz,5,Reviews,1,Seri Rumah,436,Services,3,Shio,98,Solusi,21,Test,5,Tinting,5,Tips,379,trend,24,Ucapan,43,Umum,19,Valentine,6,Video,2,Warna,70,Waterproofing,2,Widget Blog,1,Zodiac,2,
ltr
item
SCI Pusat: Ayo maksimalkan ruangan di rumah Anda
Ayo maksimalkan ruangan di rumah Anda
http://media-cache-ak0.pinimg.com/550x/e1/c9/a5/e1c9a5ea0cecf83964e0f6aef8fcb76a.jpg
SCI Pusat
https://sci-pusat.blogspot.com/2015/02/ayo-maksimalkan-ruangan-di-rumah-anda.html
https://sci-pusat.blogspot.com/
https://sci-pusat.blogspot.com/
https://sci-pusat.blogspot.com/2015/02/ayo-maksimalkan-ruangan-di-rumah-anda.html
true
6744560664161843330
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy