Tips Feng Shui: Meningkatkan Prestasi Anak



Menerapkan fengsui untuk kamar anak bisa membuat pertumbuhan anak lebih sehat, sejahtera, dan terhindar dari energi negatif yang bisa masuk kapan saja. Lebih lanjut, ini bisa berpengaruh terhadap kondisi pertumbuhan anak. Sementara jika sudah mencipta suasana kamar dengan fengsui yang baik, maka energi positif akan lebih mudah mengalir ke kamar dan menghasilkan manfaat yang tak main-main. Di antaranya, anak akan merasa benar-benar bahagia dan dicintai.

Lebih Konsentrasi 

Contoh lain, jika Anda merasa buah hati sulit berkonsentrasi dalam belajar, coba atasi dengan memaksimalkan penataan kamar. Pasalnya penataan yang baik dan kondusif akan membuat semangat anak terus terpompa. Memang, sebaiknya kamar tidur dan kamar belajar dipisahkan agar konsentrasi lebih terjaga.

Sayangnya, luas area hunian yang sempit biasanya membuat hal ini sulit dilakukan. Nah, bila Anda terpaksa menyatukan kamar tidur dan kamar belajar anak, ada juga “aturan” yang harus dilakukan untuk menjaga aliran energi di kamar.

Salah satunya melalui peletakan area dan penempatan furnitur. Bagian Barat atau Timur di rumah adalah tempat yang ideal untuk kamar tidur anak. Jika memiliki dua anak, anak laki-laki bisa ditempatkan di sebelah Timur dan anak perempuan di sebelah Barat.

Posisi Penentu 

Fengsui sangat berkaitan erat dengan posisi yang memengaruhi energi. Berikut beberapa hal yang harus diperhatikan untuk fengsui di kamar anak:

1. Kamar anak harus selalu bersih dan tidak berantakan. Meja belajar harus terorganisir. Tempatkan meja belajar dengan posisi punggung tidak melawan pintu atau menghadap jendela. Penempatan atau arah yang ideal membuat anak semangat saat belajar. Pasang lukisan sebagai penambah energi.

2. Letakkan tempat tidur merapat di dinding atau beri sandaran tempat tidur untuk kepala anak. Penempatan tempat tidur tidak boleh terlalu dekat dengan jendela atau sejajar dengan pintu. Harus ada ruang untuk berjalan-jalan di setiap sisi tempat tidur. Jangan menggunakan tempat tidur dari bahan logam, pilihlah dari kayu. Selain itu, hindari pula memasang cermin yang menghadap tempat tidur serta rak di belakang atau menghadap tempat tidur.

3. Ujung furnitur jangan tajam, ibarat racun, ini akan menghasilkan energi buruk. Gunakan bola kristal di jendela untuk memperlambat atau mengaktifkan chi . Hindari menggunakan benda-benda yang bertema permusuhan seperti adegan pertempuran, hewan liar, atau senjata.

4. Warna kamar yang hangat adalah yang terbaik. Dianjurkan untuk memilih warna yang tidak terlalu terang. Warna-warna seperti biru muda, merah muda, kuning muda, krem, peach, dan hijau, adalah beberapa pilihan yang baik.

5. Gunakan sprei yang ringan dengan warna yang lembut. Jauhkan akuarium atau air mancur dari kamar anak karena dapat menciptakan energi yang kurang baik.

6. Jangan letakkan televisi, komputer, meja game , radio, dan telepon di kamar anak. Hindari pula terlalu banyak furnitur atau jangan meletakkan tanaman hidup di kamar tidur anak.

7. Kamar anak harus memiliki pencahayaan alami sendiri yang berbeda dengan lampu. Buka jendela kamar secara teratur agar energi segar masuk ke ruangan.

8. Tempatkan keranjang sampah di luar kamar anak, bukan di dalam. Jika ada sertifikat, gambar, penghargaan, piala, dan foto-foto pajang di dinding selatan.





COMMENTS

Name

Action,3,Animals,1,arsitek,12,Artist,2,Berita,17,Bisnis,2,Cat,9,Creativity,25,Curhat,1,Dekorasi,224,Distributor,1,Event,10,Eyes,2,Feng Shui,31,History,17,Hot Topics,176,Ide,33,Ideas,58,Imlek,16,Info,174,Infotech,3,Kaleng,1,Kreasi,31,Kuis,1,Kuliner,4,Label,1,Latest News,3,Mkt4U,12,Mudik,12,Penting,8,Polyurethane,1,Powder Coating,4,Produk,8,Produk Baru,4,Project,4,Promo,16,Quiz,5,Reviews,1,Seri Rumah,436,Services,3,Shio,98,Solusi,21,Test,5,Tinting,5,Tips,379,trend,24,Ucapan,43,Umum,19,Valentine,6,Video,2,Warna,70,Waterproofing,2,Widget Blog,1,Zodiac,2,
ltr
item
SCI Pusat: Tips Feng Shui: Meningkatkan Prestasi Anak
Tips Feng Shui: Meningkatkan Prestasi Anak
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhcj-4mrMYQWpIpVhrWQT7u0aLG3t8RKKVBXmgfYXaOpUnaxlDOdeStZNqJOH3pdgfpK7m8KZGU6CfOU6j6rRQAwG8mT2pLQGImY6B9R-VI4YuiQXn9ep0zWlC_DzNFoXWC3xDf9ClY7_w/s320/furnituranak.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhcj-4mrMYQWpIpVhrWQT7u0aLG3t8RKKVBXmgfYXaOpUnaxlDOdeStZNqJOH3pdgfpK7m8KZGU6CfOU6j6rRQAwG8mT2pLQGImY6B9R-VI4YuiQXn9ep0zWlC_DzNFoXWC3xDf9ClY7_w/s72-c/furnituranak.jpg
SCI Pusat
https://sci-pusat.blogspot.com/2014/10/tips-feng-shui-meningkatkan-prestasi.html
https://sci-pusat.blogspot.com/
https://sci-pusat.blogspot.com/
https://sci-pusat.blogspot.com/2014/10/tips-feng-shui-meningkatkan-prestasi.html
true
6744560664161843330
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy