Dari sekian banyak tips persiapan mudik lebaran, maka menurut kami yang penting banget untuk diperhatikan dan terkadang terlupakan, adalah beberapa hal sebagai berikut:
Perhatikan semua kran air di rumah Anda.
Apakah semua kran air berada pada posisi tertutup? Jika tidak maka rumah Anda akan kebanjiran dan persediaan air di penampungan habis terbuang.
Perhatikan semua colokan listrik di rumah Anda.
Apakah semua colokan listrik sudah dilepas semua? Jika tidak maka terkadang bisa menjadi salah satu penyebab kebakaran akibat hubungan arus pendek.
Perhatikan semua lampu yang akan terus dinyalakan di rumah Anda.
Apakah dari sekian banyak lampu di rumah Anda ada yang masih memakai lampu bohlam (lampu pijar)? Jika ada segera ganti dengan lampu neon, karena lampu bohlam yang putus terkadang bisa menyebabkan kebakaran.
Perhatikan kulkas/lemari es di rumah Anda.
Apakah kulkas/lemari es tersebut sudah dalam posisi off/mati? Jika tidak atau lupa mematikan maka seringkali dapat mengakibatkan mati listrik ataupun kebakaran akibat hubungan arus pendek.
Perhatikan AC di rumah Anda.
Pastikan semua AC di rumah Anda berada pada posisi off/mati. Jika tidak dapat menyebabkan pula kebakaran akibat hubungan arus pendek.
Pastikan semua AC di rumah Anda berada pada posisi off/mati. Jika tidak dapat menyebabkan pula kebakaran akibat hubungan arus pendek.
Pastikan selang gas sudah dilepaskan sehingga tidak akan terjadi kebocoran gas pada saat rumah kosong.
Perhatikan kunci gembok di rumah Anda.
Pastikan Anda memakai kuci gembok dengan standar yang sangat baik agar tidak mudah di rusak oleh pencuri. Dan masih banyak orang yang menggunakan gembok berkualitas rendah.
Perhatikan komputer di rumah Anda.
Pastikan kabel komputer sudah terlepas dari colokan listrik. Jika masih terpasang maka resikonya adalah kebakaran, karena pada saat komputer di shutdown (dimatikan), arus listrik masih tetap mengalir di motherboardnya.
Segera perbaiki genteng ruma Anda jika bocor, sehingga rumah terhindar dari resiko kebocoran pada saat mudik, terutama saat musim hujan.
Perhatikan keamanan rumah Anda.
Titipkan keamanan rumah Anda pada satpam perumahan, tetangga dekat, maupun saudara yang tidak ikut mudik, sehingga kondisi rumah Anda tetap terjaga keamanannya. Anda pun bisa memasang CCTV di rumah untuk penjagaan.
Perhatikan dispenser Air Minum di rumah Anda.
Pastikan dispenser tersebut sudah off/mati dan dilepas colokannya. Jika belum maka terkadang bisa menyebabkan kebakaran.
Sebaiknya ada orang yang menjaganya secara khusus mengawasi rumah Anda yang sedang dibangun dan belum jadi seluruhnya. Karena jika ditinggal mudik begitu saja, bisa-bisa semua sisa bahan bangunan akan hilang atau resiko bangunan menjadi rusak.
Rubrik ini didukung penuh oleh cat tembok tinting: Kem-Tone, Spectrum dan ColorTone.
Baca juga:
COMMENTS