Pasti Anda pernah punya kursi lama yang sudah kurang layak diduduki, trus mau dibuang, tapi sayang.
Nah, daripada kursi usang tersebut teronggok tanpa guna, mengapa tidak dipindahkan saja ke luar rumah dan diubah fungsinya. Misalnya, sebagai aksen di teras atau taman, sebagai ‘teralis’ tanaman rambat tumbuh, atau tempat meletakkan pot-pot bunga tambahan yang menarik untuk taman.
Bagaimana caranya?
- Pertama, lepaskan bantalan kursi dengan obeng.
- Bersihkan kotoran/karat dengan sikat karat.
- Tuang air hangat ke dalam ember, campurkan dengan sabun cuci piring. Bersihkan kursi dengan air sabun hangat dan lap. Biarkan hingga benar-benar kering.
- Semprot kursi dengan lapisan antikarat. Keringkan selama 30 menit. Lapisi dengan cat tipis. Biarkan selama 5 menit. Ulangi sampai 3 kali pengecatan dengan jeda 5 menit per pengecatan.
Sumber: spectrumpaint-indonesia
COMMENTS