Tips pengalokasian gudang di dalam rumah



Hal utama yang harus diperhatikan jika membuat gudang atau tempat penyimpanan barang adalah tempat atau lokasinya. Meski bukan merupakan hal yang mutlak, tapi sebaiknya gudang dibuat di belakang rumah. Namun Jika tidak memungkinkan dan posisinya ada di bagian depan, sebaiknya pintunya tetap ada di belakang.

Pintu gudang yang ada di depan bisa membuat nilai keindahan tampilan muka rumah jadi kurang sempurna. Kecuali jika pintu itu dibuat dengan desain yang selaras dengan pintu utama yang ada di bagian depan. Namun hal ini tentu saja akan menimbulkan terjadinya pemborosan biaya.

Selain di belakang rumah, gudang juga bisa dibuat di bawah atap. Hal ini sangat memungkinkan jika atap tersebut dilengkapi dengan plafon yang dibuat dari papan kayu maupun bahan lain yang daya bebannya lebih kuat. Namun gudang yang ada di atas plafon ini biasanya ukurannya tidak bisa luas dan barang yang bisa disimpan hanya yang berukuran kecil saja. Selain itu apabila akan mengambilnya lagi, bisa menjadi pekerjaan yang tidak praktis.

Tempat lain yang bisa digunakan untuk membuat gudang adalah bawah tanah. Biaya yang harus dikeluarkan memang lebih mahal karena harus melakukan pengerukan lebih dulu dan lantai yang ada di atasnya harus diberi dak beton yang kuat. Bagian dinding pada umumnya menyatu dengan pondasi rumah. Hal ini juga membutuhkan teknik tersendiri.

Selain tempat, masalah lain yang juga menjadi perhatian serius adalah jenis barang atau benda yang akan disimpan di tempat itu. Sebab setiap barang yang berlainan harus mendapat perlakuan yang berbeda-beda pula. Misalnya menyimpan barang yang punya kandungan kimia seperti cat minyak, oli dan sebagainya. Barang seperti ini harus dapat sistem sirkulasi yang baik agar ruang gudang tidak panas. Jika suhu ruang terlalu panas akan menimbulkan bahaya kebakaran.

Namun jika barang yang disimpan berupa kayu sepeti kursi atau meja bekas, ruang gudang tidak boleh terlalu lembab karena bisa menimbulkan jamur atau virus lain yang dapat menjadi sumber penyakit. Demikian pula jika gudang difungsikan untuk menyimpan pakaian bekas, sepatu dan sebagainya, apabila tidak disimpan dalam lemari khusus bisa menjadi sarang tikus dan serangga serta debu dan kotoran lain mudah menempel.

Material yang digunakan untuk membuat gudang sebaiknya yang sederhana saja sebab gudang bukan merupakan untuk berkumpul atau kegiatan lain yang sejenis. Yang paling penting adalah material tersebut bisa kuat dan tahan lama serta mudah perawatannya. Jika mau diberi lemari dan perabot lain, cukup dibuat dari bahan kayu tebal tanpa pewarnaan kecuali lapisan anti jamur dan rayap. Untuk menyimpan benda lain yang dimasukan dalam kardus, cukup memaka rak dari besi anti karat.

Kemudian untuk desainnya, tidak perlu dibuat yang rumit karena hanya akan menambah biaya dan pemborosan saja. Yang penting adalah gudang tersebut mudah dibersihkan. Selain itu sistem sirkulasi udara dan pencahayaannya terutama pencahayaan alami harus bisa berjalan dengan baik dan normal.

Selain itu gudang sebaiknya hanya terdiri dari satu ruang saja dan tidak perlu dibagi-bagi dengan sekat atau yang lainnya. Tujuannya adalah agar penggunaan ruangnya bisa lebih efektif sekaligus efisien. Jadi barang yang bisa ditampung di ruang ini bisa makin banyak dan kondisinya selalu dalam keadaan yang rapi. Ketika ingin mencari suatu barang juga lebih mudah ditemukan.


COMMENTS

Name

Action,3,Animals,1,arsitek,12,Artist,2,Berita,17,Bisnis,2,Cat,9,Creativity,25,Curhat,1,Dekorasi,224,Distributor,1,Event,10,Eyes,2,Feng Shui,31,History,17,Hot Topics,176,Ide,33,Ideas,58,Imlek,16,Info,174,Infotech,3,Kaleng,1,Kreasi,31,Kuis,1,Kuliner,4,Label,1,Latest News,3,Mkt4U,12,Mudik,12,Penting,8,Polyurethane,1,Powder Coating,4,Produk,8,Produk Baru,4,Project,4,Promo,16,Quiz,5,Reviews,1,Seri Rumah,436,Services,3,Shio,98,Solusi,21,Test,5,Tinting,5,Tips,379,trend,24,Ucapan,43,Umum,19,Valentine,6,Video,2,Warna,70,Waterproofing,2,Widget Blog,1,Zodiac,2,
ltr
item
SCI Pusat: Tips pengalokasian gudang di dalam rumah
Tips pengalokasian gudang di dalam rumah
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEh_2BDlboC0Ag7oFoIRMDNy4T00vEeF9IPbYl715dzkc-FrEMi3uNpEtGOhHgcaRn_5uZ6D98FeJiThphO1ENW_YFAasLAPrhkfq3Wfs80120LnDvcY8LYv3Q0aguDzfuewJn5YBf7wROM/s400/gudang-2+(1).jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEh_2BDlboC0Ag7oFoIRMDNy4T00vEeF9IPbYl715dzkc-FrEMi3uNpEtGOhHgcaRn_5uZ6D98FeJiThphO1ENW_YFAasLAPrhkfq3Wfs80120LnDvcY8LYv3Q0aguDzfuewJn5YBf7wROM/s72-c/gudang-2+(1).jpg
SCI Pusat
https://sci-pusat.blogspot.com/2015/01/tips-pengalokasian-gudang-di-dalam-rumah.html?m=0
https://sci-pusat.blogspot.com/?m=0
https://sci-pusat.blogspot.com/
https://sci-pusat.blogspot.com/2015/01/tips-pengalokasian-gudang-di-dalam-rumah.html
true
6744560664161843330
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy