Ada banyak rumah tua bergaya kolonial dengan langit-langit yang tinggi, pondasi kayu tua yang kokoh, dan hamparan lantai keramik klasik, seolah membawa Anda ke masa lalu. Namun, untuk merawat rumah tua bergaya kolonial agar dapat mengakomodasi kebutuhan modern Anda, perlu trik khusus. Renovasi juga diperlukan untuk tetap mempertahankan keasliannya.
Berikut tips yang bisa Anda coba dalam merenovasi terhadap rumah bergaya kolonial:
Konsultasi
Untuk hasil terbaik, berkonsultasilah dengan arsitek yang memang berpengalaman dalam merenovasi rumah tua bergaya kolonial. Arsitek yang biasanya merenovasi rumah modern belum tentu mengetahui trik rahasia dalam menangani rumah tua bergaya kolonial.
Selera
Periksa portofolio arsitek tersebut untuk mengetahui apakah Anda mempunyai selera yang sama. Ini diperlukan agar sang arsitek dapat dengan mudah menerjemahkan ide yang Anda berikan, dan komunikasi pun akan berjalan lebih lancar.
Furnitur
Cermatlah dalam memilih furnitur ataupun bahan bangunan. Jika furnitur klasik adalah pilihan dan sejalan dengan tema rumah, mungkin Anda harus mempertimbangkan harganya yang biasanya merobek kantong.
Jadwal
Proses renovasi biasanya memakan waktu lama. Tetapi Anda tetap harus memiliki jadwal yang terencana, agar ongkos renovasi tidak ikut membengkak. Anda dapat menerapkan sistem penalti kepada arsitek Anda jika waktu pengerjaannya molor; atau sistem insentif jika arsitek dapat menyelesaikan pekerjaannya lebih cepat dari tenggat.
Sumber: spectrumpaint-indonesia
COMMENTS